Monday, November 15, 2010

Idul Adha

Allahu akbar...Allahu akbar..
Gema takbir mulai membelah kesunyian malam. Mengalirkan damai di hati, menghangatkan jiwa yang dikejar hembusan angin malam. Ya, ini malam pertama idul adha. Besok juga akan menjadi malam pertama pula. 

Ini merupakan tahun pertama saya ikut merayakan hari raya islam berdasar kalender pemerintah dengan metode rukyat. Selama 20 tahun yang lalu, bahkan Idul Fitri kemarin, saya masih ikut kalender Muhammadiyah dengan metode hisab. Rasanya beda, biasanya saya selalu mendahului takbiran, solat id, menyembelih kurban, dan makan-makan. Sekarang saya merasakan, harus melihat jamaah lain lebih dulu takbiran, jamaah lain makan-makan sementara kami berpuasa.

Adanya perbedaan ini menjadi butiran kekayaan tersendiri bagi saya. Saya diberi kesempatan merasakan  dua hal. Saya tidak akan membenci mereka yang berbeda. Justru perbedaan ini akan kita jalin agar tercipta keindahan. Laksana warna - warni pelangi yang berbeda, namun terlihat indah ketika mereka disatukan di langit seusai hujan. Tentunya juga dengan idul adha kita belajar untuk berkorban ^_^

Happy Idul Adha 1431 H
Semoga jiwa pengorbanan yang dicontohkan Nabi Ibrahim&Nabi Ismail bersemayam di jiwaku yang lapuk ini. Amin,,

No comments:

Post a Comment